Posted by : Unknown Rabu, 19 Agustus 2015




https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhxrZdAJdpolDiebYi4h1p5W8F_a0Yzk6D8oTdxvI_Twjvf2oholZ8wGYeBK20WfsymwwtkFhbYETBVMxfku0RVMhCNzCkkABdodIcnOG0081SR3mALkOPJrROM2_9cBjmdkyWtrYRDdYjo/s1600/FAQ_logo.jpg
Pertanyaan dan Jawaban Seputar GSM
1.       Apa yang di maksud dengan sistem C-NET ? (Ine Srihayati)
Jawaban
Teknologi komunikasi selular yang sudah berkembang dan banyak digunakan pada awal tahun  
1980-an yang dikembangkan di Jerman dan Portugal oleh Siemens
2.       Apa yang di maksud dengan sistem NMT ? (Novi Sutimah)
Jawaban
Teknologi komunikasi selular yang sudah berkembang dan banyak digunakan pada awal tahun 
1980-an yang dikembangkan di Belanda dan Skandinavia oeh Erricson
3.       Apa yang di maksud dengan sistem TACS ? (Livia Amanda)
Jawaban
Sistem komunikasi analog bergerak (mobile) yang digunakan di Inggris, Irlandia, dan sejumlah 
negara lain pada tahun 1983. TACS menggunakan sistem FM analog yang beroperasi di pita 
rekuensi 890-915 MHz / 935-960 MHz, hal ini memungkinkan untuk menangkap hingga 1,320 
saluran
4.       Network element dalam arsitektur jaringan GSM dapat di bagi menjadi berapa ? (Riska Rismayanti & Eka Halimatusadiyah)
Jawaban
            Secara umum, network element dalam arsitektur jaringan GSM dapat dibagi menjadi 4 yaitu:
1.       Mobile Station (MS)
2.       Base Station Sub-system (BSS)
3.       Network Sub-system (NSS),
            4.   Operation and Support System (OSS)

5.       Bagaimana perkembangan GSM saat ini ? (Tika Martiyani  & Hertiyanah)
Jawaban
             Sudah sampai generasi 4 atau 4G yang sangat cepat

6.       Kapan GSM di ciptakan ? pertama kali digunakan untuk apa ? (Agung S & Yuli Asih)
Jawaban
GSM muncul pada pertengahan 1991 dan akhirnya dijadikan standar telekomunikasi selular untuk 
seluruh Eropa oleh ETSI (European Telecomunication Standard Institute). Pengoperasian GSM 
secara komersil baru dapat dimulai pada awal kuartal terakhir 1992 karena GSM merupakan 
teknologi yang kompleks dan butuh pengkajian yang mendalam untuk bisa dijadikan standar. 
Pada September 1992, standar type approval untuk handphone disepakati dengan 
mempertimbangkan dan memasukkan puluhan itempengujian dalam memproduksi GSM.
Pada awal pengoperasiannya, GSM telah mengantisipasi perkembangan jumlah penggunanya yang 
sangat pesat dan arah pelayanan per area yang tinggi, sehingga arah perkembangan teknologi GSM 
adalah DCS (Digital Cellular System) pada alokasi frekuensi 1800 Mhz. Dengan frekuensi 
tersebut, akan dicapai kapasitas pelanggan yang semakin besar per satuan sel. Selain itu, dengan 
luas sel yang semakin kecil akan dapat menurunkan kekuatan daya pancar handphone, sehingga 
bahaya radiasi yang timbul terhadap organ kepala akan dapat di kurangi. Pemakaian GSM 
kemudian meluas ke Asia dan Amerika, termasuk Indonesia. Indonesia awalnya menggunakan 
sistem telepon selular analog yang  
bernama AMPS (Advances Mobile Phone System) dan NMT (Nordic Mobile Telephone).


7.       Apa kekurangan yang ada pada GSM ? (MNQ  Tamam & Algha Aretha)
Jawaban
Kekurangan yang ada pada GSM yaitu sebagai berikut :
1.       Sistem informasi mudah bocor karena menggunakan timeslot yang tidak menggunakan kode dan bergantian
2.       Mudah disadap/diketahui informasinya oleh pihak lain
3.       Harga/Tarif relatif lebih mahal

8.       Jelaskan keunggulan GSM ! (Dzahaby)
Jawaban
Keunggulan GSM yaitu sebagai berikut :
1.       Kualitas suara yang dihasilkan saat koneksi lebih jernih dan jelas
2.       Sinyal lebih kuat dan stabil dan jaringan luas diseluruh Indonesia
3.       Banyak pilihan provider (Telkomsel, XL dll)

9.       Apa yang dimaksud dengan base station controller  dalam GSM ? (Wahyudin)
Jawaban
Base Station Controller  adalah perangkat yang mengontrol kerja BTS-BTS yang secara hiraki 
berada di bawahnya. BSC merupakan interface yang menghubungkan antara BTS (komunikasi 
menggunakan A-bis interface) dan MSC (komunikasi menggunakan A interface). 
10.   Apa yang disebut dengan mobile switching center atau MSC ? (Sepriana)
Jawaban
MSC adalah network element central dalam sebuah jaringan GSM. Semua hubungan (voice 
call/transfer data) yang dilakukan oleh mobile subscriber selalu menggunakan MSC sebagai pusat 
pembangunan hubungannya

11.   Jelaskan apa yang dimaksud IMMSI ? (Saepul Bahri)
Jawaban
           IMMSI (International Mobile Subscriber Identity), merupakan penomoran pelanggan.

12.   Keunggulan GSM dibandingkan CDMA ? (Ryan Setiagi)
Jawaban
1.       Kualitas suara yang dihasilkan saat koneksi lebih jernih dan jelas
2.       Sinyal lebih kuat dan stabil dan jaringan luas diseluruh Indonesia

13.   Apa perbedaan CDMA dan GSM ? (Aji Pahmi R)
Jawaban
           Berikut perbedaan ataupun perbandingan GSM dan CDMA
·         Kualitas suara               : CDMA lebih jernih, GSM -
·         Kualitas data                 : CDMA Lebih cepat dan berkualitas; GSM Sering terjadi drop  
cell
·         Coverage                        : CDMA Terbatas (sementara); GSM Lebih luas
·         Biaya per user              : CDMA Lebih murah; GSM -
·         Investasi                         : CDMA per user US$ 160/S SM-Telkom Flexi, US$ 200-US$
300/S, SM-CDMA Wireless; GSM –
·         Security                           : CDMA Tidak bisa disadap; GSM Mudah disadap
·         Roaming                         : CDMA Masih terbatas; GSM Luas
·         Aksesori                          : CDMA Handset terbatas dan tidak bisa berpindah-pindah;
GSM Fleksibel dan banyak pilihan
·         Power output              : CDMA Maksimum 0,2 watt, aman untuk peralatan elektronik
dan kesehatan; GSM

14.   Apa yang dimaksud ME (Mobile Equipment) dan apa fungsinya ? (Siti Yulianti)
Jawaban
Mobile Equipment (ME) atau handset adalah perangkat GSM yang berada di sisi pelanggan yang 
berfungsi sebagai terminal transceiver (pengirimdan penerima sinyal) untuk berkomunikasi dengan 
perangkat GSM lainnya. Secara international, ME diidentifikasi dengan IMEI (International Mobile 
Equipment Identity) dan data IMEI ini disimpan oleh EIR untuk keperluan authentikasi, apakah 
mobile equipment yang bersangkutan dijinkan untuk melakuan hubungan atau tidak

15.   Apa 3G termasuk keunggulan GSM ? jelaskan ! (Bella Noviyantikarani)
Jawaban
            Bukan, karena 3G termasuk generasi dari teknologi komunikasi wireless
16.   Apa itu time slot pada jaringan GSM ? (Syahrul Amin)
Jawaban
Timeslot merupakan teknologi digital yang bekerja dengan mengirimkan paket data berdasarkan 
waktu pada GSM tersebut

17.   Apa persamaan dan perbedaan antara GSM dan CDMA ? (Khanif K)
Jawaban
Persamaan GSM dan CDMA
1.       Semuanya berfungsi sebagai teknologi telekomunikasi yang memudahkan pelanggannya dalam berkomunikasi
2.       Secara fisik dan ukuran handphone atau ponsel pada umumnya memiliki persamaan tampilan dan ukuran yang sama
3.       Fitur dan fasilitas pelengkap handphone CDMA dan GSM biasanya juga sama
Perbedaan GSM dan CDMA
Perbedaan
GSM
CDMA
Tarif dan Biaya Telekomunikasi
Lebih mahal, namun beberapa promosi khusus malah gratis
Lebih murah terutama untuk wilayah dalam kota
Fasilitas
Memberikan fasilitas 3G dalam berkomunikasi
Memberikan fasilitas EVDO untuk kecepatan akses internet, komunikasi data , suara dan video (lebih baik dari 3G)
Spesifikasi
GSM 1800 memiliki spesifikasi uplink 1710-1785 MHz, dan downlink 1805-1880 MHz
CDMA 1900 memiliki spesifikasi uplink 1850-1910 MHz dan downlink 1920-1990 MHz
Operator di Indonesia
AS, Simpati, XL bebas, XL jempol, Mentari, IM3 dan 3 (three)
Flexi, Fren, Starone dan Smartfren
Daya Jelajah
Lebih baik digunakan di lingkungan yang tidak terlalu padat dan jarak jauh
Lebih baik digunakan di lingkungan yang padat penduduknya dan yang dipenuhi gedung-gedung yang tinggi karena semakin padat semakin lebih baik

18.   Apa kepanjangan dari GSM ? (Aga Juliantiadi)
Jawaban
GSM adalah singkatan dari Global System for Mobile communication

19.   Manfaat apa saja yang bisa kita dapat dari memakai GSM ? (Alfuad Sulthan P)
Jawaban
·         Memudahkan dalam hal komunikasi karena jaringan GSM telah tersebar luas di seluruh indonesia
·         Menghemat biaya komunikasi karena biaya GSM sangat murah

20.   Apa yang dimaksud dengan tekhnologi yang masih analog sehingga bersifat regional ? (Timi Rohimi)
Jawaban
Teknologinya yang masih analog membuat sistem yang digunakan bersifat regional disini maksudnya 
yaitu sehingga sistem antara negara satu dengan yang lain tidak saling kompatibel dan menyebabkan 
mobilitas pengguna terbatas pada suatu area sistem teknologi tertentu saja (tidak bisa melakukan 
roaming antar negara)

21.   Apa fungsi dari BTS (Base Transceiver Station) ? (Jelinios)
Jawaban
Base Tranceiver Station berfungsi sebagai pengirim dan penerima (transciver) sinyal komunikasi 
dari/ke MS yang menyediakan radio interface antara MS dan jaringan GSM

22.   Berapa frekuensi GSM terbesar di dunia ? (Usman Labib)
Jawaban
                Frekuensi terbesar terdapat pada GSM versi 1900. Frekuensi uplink digunakan pada 
                1850-1910 MHz dan frekuensi downlink pada 1930-1990 MHz dengan duplex spacing sebesar 
                80 MHz. GSM 1900 memiliki kanal sebanyak 512-810 kanal
23.   Kapan dan dimana GSM dibuat dan dulu fungsinya untuk apa ? (M. Nandang)
Jawaban
GSM sendiri mulai diimplementasikan di negara eropa pada awal tahun 1990-an. pada awalnya 
GSM didesign untuk beroperasi pada band frekuensi 900 MHz, dimana untuk frekuensi uplinknya 
digunakan frekuensi 890-915 MHz, dan frekuensi downlinknya menggunakan frekuensi 935 – 960 
MHz. Dengan bandwidth sebesar 25 MHZ yang digunakan ini (915 – 890 = 960 – 935 = 25 
MHz), dan lebar kanal sebasar 200 kHz, maka akan didapat 125 kanal, dimana 124 kanal 
digunakan untuk voice dan 1 kanal untuk signaling.

24.   Apa fungsi dan pengertian dari operation and support system (DSS) ? (Agus Salam)
Jawaban
Operation and Support System (OSS) sering juga disebut dengan OMC (Operation and 
Maintenance Center), adalah sub system jaringan GSM yang berfungsi sebagai pusat pengendalian 
dan maintenance perangkat (network element) GSM yang terhubung dengannya. Tiap-tiap network 
element mempunyai perangkat OMC-nya sendiri-sendiri, misalnya network element NSS 
mempunyai perangkat OMC sendiri, network element BSS mempunyai perangkat OMC sendiri, 
network element VAS juga memiliki perangkat OMC sendiri. Biasanya, di banyak operator semua 
perangkat OMC ini diletakan di dalam satu ruangan OMC yang terpusat.

25.   Sebutkan keunggulan GSM dibandingkan dengan system analog ? (Tatang Suhamdeni)
Jawaban
·         Kapasitas sistem lebih besar, karena menggunakan teknologi digital di mana penggunaan sebuah kanal tidak hanya diperuntukkan bagi satu pengguna saja sehingga saat pengguna tidak mengirimkan informasi, kanal dapat digunakan oleh pengguna lain.
·         Sifatnya yang sebagai standar internasional memungkinkan roaming mancanegara
·         Dengan teknologi digital, tidak hanya mengantarkan suara, tapi memungkinkan servis lain seperti teks, gambar, dan video.
·         Keamanan sistem yang lebih baik
·         Kualitas suara lebih jernih dan peka.
·         Mobile (dapat dibawa ke mana-mana)

26.   Jenis GSM yang banyak di gunakan di dunia ? (Agus Maulana) 
Jawaban
              3G , karena penyebarannya lebih luas

{ 1 komentar... read them below or add one }

  1. Keren.. (y)

    Jangan lupa ya Kunjungan balik & Comment nya di blog :

    http://muhammadjahidin98.blogspot.com

    BalasHapus

- Copyright © Berkah Aamiin - Skyblue - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -